Ponorogo – Dalam rangka menyambut datangnya bulan Muharram 1447 H, Kapolsek Ngrayun AKP Joko Triyono, S.H. menghadiri kegiatan pengajian akbar dan pemberian santunan bagi anak yatim dan dhuafa di Dusun Krajan, Desa Selur, Kecamatan Ngrayun, Sabtu (12/07/2025) pagi.
Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 09.00 hingga 12.00 WIB ini dihadiri sejumlah tokoh penting, di antaranya Ustaz Nur Solikin Al Hafid dari Desa Ngunut Babadan selaku penceramah, Camat Ngrayun Bambang Sucipto, P. Sos., Kepala Dinas Pendidikan Kecamatan Ngrayun Bapak Umar, S.Pd., Kepala Desa Selur Suprapto Buluk, serta ratusan warga sekitar.
Acara diawali dengan pembukaan dan pembacaan ayat suci Al-Qur'an, dilanjutkan sambutan dari unsur Forkopimcam. Dalam ceramahnya, Ustaz Nur Solikin menyampaikan pentingnya momen Muharram sebagai bulan penuh keberkahan, serta mengajak masyarakat memperkuat kepedulian sosial terhadap sesama.
Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan santunan kepada anak-anak yatim sebagai bentuk kepedulian dan kebersamaan antarwarga. Acara ditutup dengan doa bersama agar masyarakat selalu diberikan keselamatan dan keberkahan.
Kapolsek Ngrayun AKP Joko Triyono menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut. "Kegiatan seperti ini sangat positif dalam memperkuat nilai-nilai keagamaan dan sosial di tengah masyarakat," ujarnya.
Selama kegiatan berlangsung, situasi berjalan aman, tertib, dan lancar.
(Humas)
0 Komentar